Studi Kelayakan Proyek: Pelatihan Unggul di Jakarta

Setiap proyek yang sukses selalu diawali dengan perencanaan yang matang dan analisis yang tajam. Untuk itu, penting memahami cara menilai kelayakannya ...

Setiap proyek yang sukses selalu diawali dengan perencanaan yang matang dan analisis yang tajam. Untuk itu, penting memahami cara menilai kelayakannya sejak awal. Melalui pelatihan project feasibility study atau studi kelayakan proyek yang diselenggarakan oleh Gudang Pelatihan, Anda akan diajak menyelami proses penilaian proyek secara menyeluruh, mulai dari dari sisi teknis, ekonomi, hingga legalitasnya. 

Pelatihan ini bukan sekadar teori, tetapi penuh dengan praktik nyata dan studi kasus yang relevan dengan kebutuhan di lapangan. Bagi Anda yang terlibat dalam perencanaan dan pelaksanaan proyek, baik di sektor swasta maupun pemerintahan, pelatihan ini penting untuk diikuti! 

Pelatihan Studi Kelayakan Proyek di Jakarta

Studi untuk mengukur kelayakan proyek, atau project feasibility study, adalah suatu evaluasi untuk mengambil keputusan apakah sebuah proyek harus dihentikan karena faktor tertentu atau bisa diteruskan dengan aman. Mengapa pelatihan ini layak Anda prioritaskan? Karena tanpa analisis yang tepat, sebuah proyek berisiko menelan biaya besar tanpa hasil. 

Kesalahan dalam tahap awal perencanaan seringkali berdampak fatal di kemudian hari. Dengan mengikuti pelatihan ini, Anda akan memiliki kemampuan untuk menyusun laporan kelayakan proyek yang solid dan komprehensif, yang dapat menjadi dasar pengambilan keputusan penting.

Tujuan

  1. Mengenal prinsip dasar dan urgensi dari studi kelayakan dalam dunia proyek.
  2. Menguasai berbagai teknik evaluasi yang mencakup aspek teknis, finansial, dan legal.
  3. Mampu menyusun laporan kelayakan proyek yang terstruktur, kredibel, dan siap digunakan untuk pengambilan keputusan.

Materi

  1. Dasar-dasar Studi Kelayakan Proyek
    • Apa itu dan mengapa penting dilakukan?
    • Elemen-elemen utama dalam kelayakan proyek
  2. Analisis Pasar dan Kebutuhan
    • Teknik dalam mengkaji kondisi pasar
    • Menilai kebutuhan dan permintaan pasar
  3. Tinjauan Teknis
    • Evaluasi terhadap aspek teknis pelaksanaan proyek
    • Analisis lokasi, pemilihan teknologi, dan ketersediaan sumber daya
  4. Kajian Finansial
    • Pendekatan finansial seperti NPV, IRR, dan Payback Period
    • Penyusunan proyeksi keuangan
    • Identifikasi risiko keuangan
  5. Aspek Hukum dan Regulasi
    • Menelusuri izin dan aturan hukum yang harus dipenuhi proyek
    • Mengenali potensi hambatan hukum
  6. Studi Kasus dan Forum Diskusi
    • Bedah kasus nyata dan pembelajaran dari proyek yang telah dijalankan
    • Diskusi interaktif
  7. Teknik Penyusunan Laporan Kelayakan
    • Pedoman format dan susunan laporan
    • Strategi menyusun laporan 

Biaya Pelatihan

  • Training Online: Rp3.500.000/peserta (min. 1 peserta)
  • Offline Yogyakarta: Rp6.500.000/peserta (min. 2 peserta)
  • Offline Jakarta/Bandung/Surabaya: Rp7.500.000/peserta (min. 2 peserta)
  • Offline Bali: Rp7.500.000/peserta (min. 3 peserta)

Tentang Kami

Gudang Pelatihan hadir sebagai solusi pelatihan modern di Indonesia, dirancang untuk membantu Anda berkembang dan tetap relevan di era digital. Di sini, Anda bisa menemukan berbagai pelatihan sesuai minat dan kebutuhan, mulai dari teknis, manajerial, hingga bidang digital terkini.

Kami menghadirkan ratusan program pelatihan berkualitas yang dipandu oleh para mentor profesional dan berpengalaman di bidangnya. Dengan metode pembelajaran yang terstruktur namun fleksibel, Anda dapat belajar tanpa harus mengorbankan rutinitas harian. Materi disampaikan secara sistematis, mudah dipahami, dan langsung aplikatif agar proses belajar lebih efektif dan menyenangkan.

Didukung oleh trainer ahli yang telah lama berkecimpung dalam industri terkait, setiap peserta akan mendapatkan pembelajaran yang tidak hanya teoritis, tetapi juga penuh wawasan praktis. Dengan pendekatan ini, kami yakin Anda bisa belajar dengan percaya diri dan siap menghadapi tantangan karier dengan lebih matang.

Paham Studi Kelayakan Proyek dengan Pelatihan yang Tepat

Jangan lewatkan program pelatihan project feasibility study yang diselenggarakan oleh Gudang Pelatihan! Dapatkan wawasan mendalam tentang studi kelayakan proyek langsung dari para ahlinya. Hubungi kami via:

Dapatkan informasi seputar pelatihan, pendaftaran, maupun jadwal khusus.

Form Permintaan Penawaran

Preferensi Metode

Tags

Bali (35) Bandung (25) Bersertifikasi BNSP (21) Bersertifikat BNSP (32) Jakarta (128) Konstruksi (33) Manajemen Proyek (20) Manajemen SDM (25) Sertifikasi BNSP (61) Surabaya (61) Teknik Sipil (28) Teknologi Informasi (50) Training Reguler (99) Yogyakarta (104)

Scroll to Top